BONTANG – Pemerintah Kota Bontang menyampaikan duka atas peristiwa kebakaran yang terjadi di perumahan atas laut Bontanh Kuala, pada Jumat (24/05) sekira pukul 19.18 Wita.
Wali Kota Bontang Basri Rase didampingi istrinya Hapida meninjau langsung lokasi peristiwa tersebut. Basri sekaligus menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran di Jalan Baru Sahasa, RT 06, Keluarahan Bontang kuala, Sabtu (26/05/2024). Bantuan yang diberikan berupa kebutuhan pokok seperti selimut, kasur dan alat masak serta sembako.
“Kami turut prihatin atas kejadian musibah kebakaran, semoga ada gantinya yang lebih baik dan bantuan kami beri semoga bermanfaat,” kata Wali Kota Basri.
Basri berharap masyarakat lebih waspada terhadap arus listrik. Dia juga menghimbau kepada masyarakat yang ingin membangun rumah memperhatikan pemasangan instalasi listrik.
“Harus berhati-hati mengunakan listrik. Saya berharap masyarakat harus cepat tanggap dan respon. Dan Alhamdulillah masyarakat cepat karena tidak merembes ke rumah yang lain,” ujarnya.
Diketahui, dalam peristiwa itu satu rumah warga milik Haji Sarifah ludes. Padahal, rumah tersebut baru saja selesai direnovasi. Kerugian korban ditaksir hingga ratusan juta rupiah. (Red)