Keberadaan UMKM Center Bontang Patut Dibanggakan!

BONTANG – Setelah resmi di launching pada kamis 25 Juli 2024 lalu oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang, UMKM Center Bontang yang terletak di Jalan Parikesit terus mengalami perkembangan.

Hal ini disampaikan oleh Muhammad Takwin, Kepala Bidang Koperasi dan Usaha Mikro (Kabid B-Kosmik) Dinas Koperasi Usaha Mikro, Perindustrian Dan Perdagangan (DKUMPP) Kota Bontang, pada Kamis, 7 November 2024.

Bacaan Lainnya

Menurutnya, perkembangan UMKM Center Kota Bontang sangat bagus. Sebab dengan waktu peresmian yang masih tergolong baru namun sudah melalui perkembangan yang luar biasa.

“Perkembangannya UMKM Center Bontang bagus sekali, satu kegiatan atau satu program yang baru dibuka selama tiga bulan dengan perkembangan seperti itu sudah luar biasa sekali,” ucap Takwin.

Lebih lanjut Takwin menjelaskan bahwa UMKM Center Bontang patut dibanggakan karena menjadi UMKM Center terbesar dari semua Kabupaten/Kota di Kalimantan Timur (Kaltim).

“UMKM Center kita di Kota Bontang ini patut kita banggakan karena paling banyak jenisnya dan terbesar diantara sepuluh Kabupaten/Kota di Kalimantan Timur. Itu bisa dicek, dan kita melibatkan banyak sekali UMKM di Kota Bontang ini untuk memasukkan barang produk UMKM nya disana,” ujarnya.

Takwin mengatakan, pada saat launching bulan Juli lalu, Wali Kota Bontang saat itu, Basri Rase menyarankan kepada seluruh perusahaan yang hadir agar supaya tamu-tamu perusahaan diarahkan untuk berbelanja di UMKM Center Bontang.

“Misalnya PT Badak kalau ada tamunya souvenir-souvenir yang mereka ambil itu dari produk yang ada di UMKM Center, mereka ambil beberapa troli dan kadang-kadang pemilik produk UMKM ini di minta untuk menambah jumlah produknya di UMKM Center,” tuturnya. (adv)

Pos terkait