SYL Absen dari Panggilan KPK, Izin Jenguk Ibunya

Instagram/syasinlimpo
Instagram/syasinlimpo

RITMEEKALTIM — Syahrul Yasin Limpo (SYL) absen dari panggilan KPK, Rabu, (11/10).

Panggilan tersebut panggilan pertama usai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) resmi menetapkan mantan Menteri Pertanian itu sebagai tersangka korupsi.

Bacaan Lainnya

Melalui kuasa hukumnya SYL menyampaikan belum bisa memenuhi panggilan KPK sebab harus menemui ibunya di Sulawesi.

“Saya menghormati KPK, namun izinkan saya terlebih dahulu menemui Ibu di kampung,” kata SYL melalui Ervin Lubis, Kuasa Hukumnya.

Tak hanya SYL, dua nama lainnya pun ikut terseret jadi tersangka korupsi yakni Direktur Alat dan Mesin Pertanian Kementan Muhammad Hatta dan Sekjen Kementan Kasdi Subagyono.

Kabar itu disampaikan Wakil Ketua KPK Johanis Tanak dalam Konferensi Pers di Gedung KPK, Jakarta.

“Dengan masuknya laporan masyarakat dan dilengkapi informasi dan data sehingga dapat dan menemukan adanya peristiwa pidana. Sehingga, menetapkan dan mengumumkan tersangka SYL, Menteri Pertanian 2019-2024, KS, Sekretaris Jenderal Kementerian Pertanian; MH, Direktur Alat dan Mesin Pertanian,” kata Johanis Tanak.

Dalam panggilan KPK tersebut, Muhammad Hatta juga turut absen.

“Alasan dua tersangka lainnya, karena menengok ibu dan sedang menengok orang tuanya di Makassar, Sulsel,” jelas Ali Fikri, Juru Bicara KPK.(*)

Pos terkait