BONTANG – Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan (DKUMPP) Kota Bontang menggelar penyuluhan Gerakan Masyarakat Melek Metrologi (3M) di Hotel Bintang Sintuk, Senin (23/09/2024).
Acara ini bertujuan memberikan edukasi kepada pedagang dan perusahaan di Bontang terkait pentingnya penggunaan alat ukur dan timbangan yang sesuai dengan standar tera.
Penyuluhan ini melibatkan berbagai pelaku usaha di pasar dan perusahaan yang menggunakan timbangan atau alat ukur dalam transaksi dagang.
Plt. Kepala DKUMPP Kota Bontang, Lukaman, melalui Sekretaris Alfrita Junain Sande, menekankan pentingnya akurasi alat ukur agar tidak merugikan konsumen dan pedagang. Ia mengingatkan para pedagang untuk lebih mandiri melakukan tera ulang pada alat ukur atau timbangan yang digunakan secara berkala, minimal sekali setahun.
“Tujuan dari kegiatan ini adalah agar pedagang lebih paham tentang pentingnya penggunaan alat ukur yang benar dan sesuai dengan standar. Kami harap mereka dapat melakukan tera ulang secara rutin, minimal setahun sekali,” ujar Alfrita.
Sementara itu, Wali Kota Bontang yang diwakili oleh Staf Ahli SDM, Asdar, menyampaikan komitmen Pemkot Bontang untuk terus mendampingi pedagang dalam meningkatkan kualitas layanan dan memperbaiki alat usaha mereka.
“Ini adalah langkah awal yang sukses untuk menciptakan transaksi yang adil dan memberi kepercayaan kepada konsumen,” katanya.
Melalui program ini, diharapkan Kota Bontang dapat menjadi contoh dalam penerapan standarisasi alat ukur yang dapat mendukung kepercayaan konsumen dan menciptakan pasar yang lebih transparan dan terpercaya. (adv)